Sabtu, 15 September 2012

Pondok Bali Beach

Pondok bali adalah satu-satunya pantai yang pernah gw kunjungi dipulau jawa sampai saat ini. Pantai Pondok Bali yang berada di Pamanukan Kabupaten Subang. gue pergi bersama teman gue menggunakan mobil rentalan Helep. gue berangkat sekitar pukul 6.45 pagi. jarak antara Sukamandi ke Pantai Pondok Bali sekitar 40 km, dari Subang sekitar 47 km ke utara. rute yang kita lewati tidak begitu rumit sebenarnya karena banyak melalui satu jalur utama saja. sesampainya dipamanukan kita bisa mengikuti petunjuk yang ada di jalan yang mengarahkan ke Pantai Pondok Bali tersebut. sekitar 3-4 km kita memasuki kawasan persawahan dan kawasan rumah penduduk yang jalannya lumayan kurang baik mungkin dikarenakan kurangnya perawatan dari orang-orang disekitar sana dan terlihat beberapa rumah yang tergenang air dan tidak berpenghuni. sekitar 3 jam perjalanan diselingi istirahat di tengah perjalanan akhirnya kamipun sampai. setelah tiba di pintu masuk kita dikenai biaya masuk sebesar 10.000 rupiah per orang dan belum termasuk parkir. waktu kita sampai disana suasana cukup sepi dan banyak warung-warung yang masih tutup. kami beristirat di warung untuk melepas rasa lelah. kami pun kemudian berjalan jalan disekitar pantai tersebut. pantainya indah dan cukup bersih hanya kurang fasilitasnya saja dan sepertinya masih kurang diperkenalkan sehingga hanya beberapa saja yang berkunjung kesana. seperti inilah kira kira pemandangannya. perjalananan ini bertambah seru ketika kami menyebrangi lautan menuju sebuah pulau yang tak jauh dari bibir pantai. seusai bermain bersama teman-teman kami pun kembali dan mengakhiri liburan di pantai tersebut. walaupun pantai tersebut masih kalah dengan pantai-pantai di kampung halaman gw, tapi disana tersisa kenangan indah bersama teman2. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar yang mendukung sangat diharapkan